Pernah merasa gigi ngilu saat menyantap es krim atau menyikat gigi? Bisa jadi Anda mengalami gigi sensitif.
Gigi yang terasa ngilu atau disebut juga gigi sensitif mengakibatkan aktivitas sederhana sehari-hari seperti makan, minum, dan menyikat gigi menjadi menyakitkan. Namun dengan mendeteksi penyebabnya, kondisi ini dapat diatasi.
Kenapa Gigi dapat Menjadi Sensitif?
Gigi terasa ngilu atau gigi sensitif umumnya disebabkan karena terkikisnya lapisan email atau karena terpaparnya akar gigi. Gigi Anda menjadi sensitif ketika gusi terbuka, sehingga dentin, lapisan di bawahnya, terpapar berbagai rangsangan. Dentin terdiri dari bagian dalam gigi dan akar yang terhubung pada ribuan saluran kecil yang menuju saraf pusat gigi. Kondisi ini menyebabkan paparan dingin, panas, atau gesekan keras dapat memicu rasa ngilu.
Faktor lain yang dapat menjadi pemicu gigi ngilu adalah:
- Lubang pada gigi.
- Gigi berlubang dapat menjadi tempat bakteri bersarang.
- Efek samping karena prosedur yang dijalankan di dokter gigi seperti pemutihan gigi.
- Radang pada gusi (gingivitis).
- Menyikat gigi terlalu kencang.
- Penumpukan plak.
- Konsumsi makanan dan minuman yang terlalu asam.
Mengusir Ngilu Gigi
Memeriksakan diri ke dokter gigi adalah langkah pertama yang dapat Anda lakukan. Dokter akan mendeteksi penyebab gigi ngilu Anda berdasarkan pemeriksaan, riwayat dan gejala yang Anda sampaikan. Berikut ini beberapa hal yang dapat menjadi solusi:
Pasta gigi dengan formula tertentu khusus untuk gigi sensitif. Sebagian pasta gigidapat membantu meredam ngilu karena gigi sensitif.
Flouride. Dokter dapat mengolesi gigi Anda yang sensitif dengan fluoride dan meresepkannya untuk digunakan di rumah agar dapat memperkuat email gigi dan meredakan linu.
Mengikat atau menebalkan. Permukaan akar gigi yang terpapar dapat ditangani dengan lapisan pengikat (bonding resin) yang diaplikasikan pada akar. Proses ini mungkin membutuhkan bius lokal.
Bedah gusi. Akar gigi yang telah kehilangan lapisan gusi dapat menyebabkan gigi menjadi linu. Solusi dapat dilakukan dengan pengambilan gusi dari bagian lain untuk kemudian dipasang pada bagian yang hilang ini.
Saluran akar (root canal). Proses dilakukan dengan merawat pulpa gigi. Cara yang ternyata paling berdampak ini dilakukan jika perawatan lain sudah tidak bekerja efektif sementara rasa nyeri yang Anda alami sudah sudah tidak tertahankan.
Menjaga Kesehatan Gigi
Menyadari kerumitan perawatan gigi sensitif di atas, maka sebaiknya Anda mencegah kondisi tersebut sebelum terjadi. Berikut ini beberapa cara yang dapat dilakukan.
- Cara paling sederhana adalah menjaga kesehatan dan kebersihan gigi dengan menyikat gigi dua kali sehari dengan bulu sikat yang lembut dan pasta gigi berflouride.
- Hindari menggosok gigi terlalu sering, menggosok dengan kasar, atau pasta gigi dengan kadar yang dapat menyebabkan lapisan gigi rusak.
- Hindari mengasah gigi yang dapat menyebabkan gigi retak dan menjadi sensitif.
- Batasi makanan dan minuman asam, seperti minuman soda, yogurt, dan jeruk sitrus. Semua ini dapat mengikis sebagian email gigi terus-menerus. Minum dengan menggunakan sedotan dapat mengurangi risiko ini.
- Minumlah air mineral untuk menormalkan kadar asam di mulut setelah mengonsumsi susu dan makanan serta minuman berasam.
- Hindari langsung menyikat gigi setelah mengonsumsi makanan dan minuman berasam. Asam membuat email gigi menjadi lebih lunak dan mudah terkikis saat disikat.
Dengan mencegah gigi agar tidak menjadi sensitif, Anda tidak perlu khawatir lagi gigi akan terasa ngilu ketika mengonsumsi makanan kesukaan, seperti menyantap es krim.
Dari Berbagai Sumber
0 Komentar untuk "Cara Mengobati Gigi Ngilu"